
Program WMK Universitas Muslim Indonesia (UMI) dan Universitas Muhammadiyah (UNISMUH) bekerjasama dengan JaSuDa di Makassar. PT JaSuDa dan CV Posko JaSuDa menjadi tempat kegiatan dan belajar mahasiswa yang tertarik mengembangkan usaha.
Tujuan Program WMK ini untuk menanamkan mindset dan kompetensi dasar di bidang kewirausahaan, merancang sistem pelatihan dan pemagangan kewirausahaan, dan memberikan layanan praktis berwirausaha kepada mahasiswa. Selain berbagi pengalaman, JaSuDa memberikan kesempatan kepada peserta WMK belajar langsung di lapangan.
JaSuDa memfasilitasi kunjungan peserta ke lokasi Piloting Budidaya Ulva di Desa Biringkassi, Kabupaten Takalar. Di lokasi tersebut, peserta WMK banyak bertanya mengenai budidaya Ulva, operasional cost, serta hal-hal lainnya yang merujuk ke prospek bisnisnya. Peserta mengakui kunjungan lapangan bermanfaat karena budidaya Ulva merupakan hal baru sehingga mereka tertarik belajar.
Melalui program ini, JaSuDa telah memberikan layanan informasi, konsultasi dan mentoring dalam pengembangan kewirausahaan di UMI dan UNISMUH Makassar. Selain itu juga, memberikan pengalaman wirausaha bagi mahasiswa dan mengembangkan wawasan serta mengasah keterampilan berpikir dalam bekerja dan menyelesaikan masalah yang dihadapinya.
JaSuDa hadir sebagai mitra terpercaya dalam pengembangan kewirausahaan di Makassar. Untuk kamu yang ingin memperluas pengetahuan dan keterampilan bisnis, JaSuDa membuka kesempatan belajar langsung melalui program magang dan kunjungan lapangan. Jangan lewatkan pengalaman berharga ini dan jadilah bagian dari komunitas pengusaha muda yang siap menghadapi tantangan industri.