Untitled Document
Kamis , 21 September 2023 | L O G I N |    
  home kami produk jasa berita infoharga komunitas galery transaksi  
Untitled Document
   
M e d i a  
Berita
Litbang
Publikasi
Terminal JaSuDa
Amarta Project
Port Data
 
   
 
 
 
Berita / Litbang
 
 
 
Pemuda di Lombok Hasilkan Biogas dari Rumput Laut dan Kotoran Sapi
Senin, 18 Sep 2023 - Sumber: https://www.beritasatu.com - Terbaca 29 x - Baca: 21 Sep 2023
 
Sekelompok pemuda asal Desa Bagek Payung, Kecamatan Suralaga, Kabupaten Lombok Timur Nusa Tenggara Barat (NTB), berhasil menciptakan energi biogas terbarukan dari rumput laut atau makroalga, Minggu (17/9/2023).

Pencipta biogas dari makroalga, Rahmad Wijaya mengatakan ide pembuatan biogas makroalga ini, berawal saat dia melihat banyaknya sampah dan limbah organik yang mencemari lingkungan, di sepanjang pantai Labuan Lombok. Ia dan teman-temannya mencoba berinovasi membuat biogas makroalga dicampur dengan kotoran sapi.

“Ide awal pembuatan biogas ini, berawal dari bank sampah, bagaimana kita mengurangi pencemaran sampah, baik sampah organik maupun sampah nonorganik, kemudian di lokasi bank sampah, bahan baku untuk pembuatan biogas ini sangat memadai sehingga itu memberikan semangat bagi kita di bank sampah, untuk membangun namanya biogas,” ungkapnya.

Lebih lanjut Rahmad menjelaskan, hasil inovasi pencampuran makroalga dengan kotoran ternak sapi menghasilkan gas, dan pemakaian biogas makroalga hampir sama dengan gas pada umumnya, terlebih bahan baku biogas ini dapat diperoleh dengan mudah.

“Kalau sistem pemakaian hampir sama dengan pemakaian normal dengan tabung gas biasa, tinggal kita di sini rutin untuk memasukan bahan baku, tidak mesti setiap hari bisa satu kali dalam seminggu dan itu masih bisa dikatakan pemakain normal,” jelasnya.

Untuk menghasilkan gas, bahan dibutuhkan, satu ember kotoran sapi, satu ember sargassum atau makroalga dan satu ember air bersih, selanjutnya dilakukan fermentasi selama tiga hingga empat hari. Gas yang dihasilkan lalu dialirkan ke rumah warga untuk kebutuhan memasak hingga listrik.

“Ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, ini baru tiga rumah tangga, kebetulan yang kita pakai reaktornya dua meter kubik dan itu sampai bisa empat tungku. Ini sangat hemat, terlebih bahan baku di sini sangat tersedia dikatakan tidak bernilai tetapi ini sangat bernilai bagi biogas ini,” pungkasnya.
 
 
 
More Berita
 
1 . DKP Kaltim Akan Cetak Kebun Rumput Laut di Bontang
  Senin, 18 Sep 2023-https://kaltim.antaranews.com - Terbaca 32 x
2 . Penelitian Bibit Lokal dan Kultur Jaringan
  Selasa, 12 Sep 2023-Irna Aswanti Ibrahim - Terbaca 55 x
3 . Nelayan Pulau Tidung Terima Bantuan Bibit Rumput Laut
  Selasa, 12 Sep 2023-https://m.beritajakarta.id - Terbaca 55 x
4 . Budidaya Rumput Laut Sacol
  Kamis, 07 Sep 2023-Irna Aswanti Ibrahim - Terbaca 69 x
5 . Tunggu Harga Lebih Baik, Petani Rumput Laut Di Lotim Lakukan Aksi Tunda Jual
  Senin, 04 Sep 2023-https://www.suarantb.com - Terbaca 94 x
6 . Budidaya Rumput Laut Gracillaria
  Kamis, 31 Aug 2023-Irna Aswanti Ibrahim - Terbaca 100 x
7 . Hasil Laut Indonesia Perlu Diperkuat Digitalisasi
  Senin, 28 Aug 2023-https://www.cnbcindonesia.com - Terbaca 99 x
 
 
 
More Litbang
 
1 . Menu Rumput Laut Dimasak Pakai Semut Rangrang Khas Paranggupito, Berani Coba?
  Selasa, 12 Sep 2023 - https://www.detik.com - Terbaca 54 x
2 . Rumput Laut Jadi Solusi Permasalahan Plastik, Ikut Dorong Ekonomi Biru
  Senin, 04 Sep 2023 - https://www.viva.co.id - Terbaca 74 x
3 . Garam Rumput Laut Rendah Natrium, Solusi Mengatasi Hipertensi di Indonesia
  Senin, 28 Aug 2023 - https://allfishnews.com - Terbaca 117 x
4 . Nikmatnya Rujak Engos-Engos, Makanan Khas Tuban dari Rumput Laut
  Rabu, 23 Aug 2023 - https://www.jatimhariini.co.id - Terbaca 115 x
5 . Pupuk Organik dari Rumput Laut Pangkas Emisi Gas Rumah Kaca, Bantu Pengendalian Perubahan Iklim
  Selasa, 15 Aug 2023 - https://forestinsights.id - Terbaca 133 x
6 . Semua Jenis Rumput Laut Yang Ada Di Dunia
  Senin, 07 Aug 2023 - https://www.biotifor.or.id - Terbaca 138 x
7 . Riset Penyempurnaan Limbah Pabrik Rumput Laut, BRIN Jalin Kerjasama dengan Industri
  Rabu, 02 Aug 2023 - https://www.brin.go.id - Terbaca 148 x
 
 
Untitled Document
 
 
 
 
Team JaSuDa
Kerjasama Kami
Mitra Kami
Cara Pesan Produk
Berita | Litbang
Terminal JaSuDa
Amarta Project
Info Harga RL
Galeri Photo
 
 
Statistik Website
Visitors 639,670  Kali
Member JaSuDa 10,549 Org
Buku Promosi 809  lihat
Konsultasi Online 2764  lihat
 
Jl Politeknik 14 Pintu Nol Unhas Tamalanrea Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia
 
 
 
PT. JARINGAN SUMBER DAYA (JaSuDa.nET)
All Rights Reserved. Created 2005, Revised 2022.
Asosiasi dengan SiPlanet Foundation dan Afiliasi dengan Posko UKM JaSuDa
Developed by Irsyadi Siradjuddin