
Rumput laut ternyata mengandung banyak gizi. Makanan satu ini juga ternyata bisa diolah menjadi beragam jenis masakan enak!
Rumput laut atau nori merupakan jenis tumbuhan yang masuk dalam kategori kelompok algae.
Rumput jenis ini juga memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh, di antaranya adalah:
1. Membantu menurunkan berat badan.
2. Membantu penyembuhan luka.
3. Menguatkan tulang.
4. Meningkatkan energi.
5. Mengurangi kolesterol jahat.
6. Mencegah pembengkakan kelenjar tiroid.
7. Mencegah kanker payudara.
Selain memiliki manfaat untuk kesehatan, rumput laut juga bisa diolah menjadi beragam menu masakan yang lezat dan sehat, salah satunya Salad Rumput Laut.
Bahan-bahan:
30 gram rumput laut kering
1 sendok teh cabe kering
1 sendok teh cuka beras
1 sendok teh kecap manis
1 sendok teh madu atau gula
1 sendok teh minyak wijen
1/2 sendok teh biji wijen putih
Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Masaklah air hingga mendidih, lalu masukkan rumput laut kering.
2. Biarkan selama tiga menit hingga rumput mengering
3. Setelah rumput lunak, buanglah air tersebut dan peras rumputnya.
4. Setelah ditiriskan, masukkan rumput ke dalam sebuah wadah dan campurkan dengan bahan yang kamu siapkan.
5. Taruhlah di lemari es agar salad menjadi dingin dan lebih segar saat disantap.